Cara Memasang Yahoo Messenger di Blog

Cara Memasang Yahoo Messenger di Blog


Cara Memasang Yahoo Messenger  di blog  wordpress dan blogspot, kegunaannya agar antara pengunjung dan sipemilik blog bisa menjalin komunikasi dengan cara chatting secara online via applikasi yang disediakan oleh yahoo.com tersebut.
Setelah applikasi Yahoo Messenger ini terpasang pada website atau blog maka secara otomatis status YM kita akan selalu ter-update apakah saat kita Online maupun Offline pada Yahoo Messenger.
Bagi blog yang termasuk kategori Toko Online atau Online Store atau pun blog yang bersifat menjual jasa tentunya applikasi ini sangatlah penting untuk sarana pendukung, karena biasanya calon konsumen ingin tau terlebih dahulu secara detail tentang produk yang akan mereka beli atau sewa. Namun bagi yang mempunyai personal blog tidak ada salahnya apabila kita juga memasang applikasi YM ini pada website atau blog.

Tidak butuh waktu lama dan caranya sangatlah mudah, tentu sebelumnya anda telah mempunyai akun atau ID di yahoo.com. Kita bisa menggunakan layanan gratis dari salah satu penyedia applikasi ini atau biasa juga di sebut Yahoo Messenger Status Generator.
Baiklah, sekarang anda langsung saja klik link ini → ymgen.com
Pada situs ini anda bisa memilih salah satu dari sekitar 15 macam ikon telah tersedia yang bisa digunakan untuk melihat status YM. Silahkan anda tarik scroll ke bawah untuk memilih ikon yang anda sukai, setelah itu klik pada check box ikon yang dipilih.
Cara pasang Yahoo Messenger di blog wprdpress / blogspot
Berikutnya masukkan ID Yahoo Messenger anda pada form yang telah tersedia dan selanjutnya anda klik → Submit, silahkan anda lihat contohnya pada screenshot dibawah ↓
Cara pasang staus Yahoo Messnger di Blog WordPress / Blogspot
Tunggu sebentar untuk proses generator, setelah selesai maka akan muncul box contoh atau preview applikasi YM yang akan dipasang pada blog. Dan dibawah box tersebut telah ada Box script yang akan anda Copy ke website atau blog. Biasanya applikasi ini di letakkan pada sidebar dengan menggunakan widget.
Cara memasang applikasi Yahoo Messenger pada blog WordPress / blogspot
Applikasi Yahoo Messenger ini bisa digunakan untuk semua jenis website atau blog, tinggal anda copy Script HTML dari Yahoo Messenger Status Generator tersebut pada widget untuk » Arbitrary text or HTML. Selanjutnya Log in ke YM, setelah anda berhasil log in dan telah online maka coba anda refresh halaman blog tersebut. Maka akan terlihat bahwa status anda telah Online apabila tidak terjadi kesalahan dalam melakukan tahap-tahap seperti yang telah diurai diatas.
..•*´`*•.♥♥.•*´`'•.¸*¤* ¸.•'´´*•.♥♥.•*´`*•.

 Source:http://barajablog.com